Kumpulan Kata Bijak Terbaik Ustadz Zein Muchsin
Ustadz Zein Muchsin, Lc adalah seorang da'i asal pontianak, kalimantan barat. Beliau merupakan da'i yang bersahaja dan banyak untaian kata mutiara yang beliau sampaikan kepada jemaah baik tentang agama, cinta, rezeki dan lainnya. Tak jarang beliau menyampaikan dakwahnya dari satu warung kopi ke warung kopi yang lain.Alasan beliau melakukan dakwah seperti itu adalah agar anak muda bisa lebih semangat untuk mendekatkan diri kepada Allah dimanapun dan kapanpun. "Kalau di Masjid, mereka sudah berusaha menjadi baik dan insyaallah baik karena sudah ada di rumah Allah yang Allah dan Rasul-Nya menjamin keimanan mereka. Namun bagaimana mereka yang ada di luaran? Jadi tidak apa - apa saya turun langsung. Kita bagi tugas untuk menjaga generasi islam kita ke depan. Kyai dengan pesantren dan santrinya. para ustadz, da'i yang lain menjaga mereka agar yang di masjid dan melakukan kebaikan tidak bubar. Saya bagian disini saja".
Berikut untaian kata - kata hikmah yang pernah di sampaikan oleh Ustadz Zein Muchsin yang telah penulis rangkum dari mimbar, pengajian, perjalanan dan warung kopi.
- Saya lebih baik jadi orang bodoh di depan para ulama Di banding menjadi orang alim di antara orang bodoh.
- Tidak ada kata berat untuk menghormati orang orang yang pantas di hormati.
- Guru punya tempat istimewa di hati, tapi ibu tidak tergantikan. Jangan pernah bandingkan antara Guru dan ibu
- Ilmu itu cahaya dari ALLAH, kenapa anda menghitungnya? Itu berarti anda menghina pengetahuan
- Kejahatan luar biasa salah satunya di dunia pendidikan, anda menghina kejahatan karena anda belum tertangkap
- Mereka bisa mengendalikan fisik saya, tapi tidak dengan fikiran fikiran saya. Karena Saya manusia merdeka
- Puncak dari jihad itu bukan kematian, tapi puncak jihad sebenarnya adalah menegakkan Kalimat Allah
- Sikap diam nya seorang guru adalah bahasa bagi muridnya
- Ilmu itu mengalir ke tempat yang rendah dan ilmu tidak akan mengalir bagimu yang berhati tinggi. Makanya di pesantren di kenal dengan tawadhu'.
- Puncak ketinggian adab adalah mau mendengarkan orang yang berbicara sekalipun tidak lebih tau darimu
- Jika saat ini kalian memberikan Hp kepada anak karena takut nangis, maka nanti ketika anak itu besar kalianlah yang akan di buat nangis
- Benci itu timbul karena cinta yang terluka
- Karena aku mencintai mu maka aku merelakan kamu pergi
- Kita harusnya sudah bangga di indonesia, karena NU bisa menyeimbangkan antara agama dan Nasionalisme
- Ketika su'ul adab kepada guru, Sealim apapun dirimu maka dirimu tak lebih baik dari sampah.
- Sekalipun engkau tidak di doakan jelek oleh guru yg pernah mengajarimu, jika sudah su'ul adab kepadanya, maka Allah yang tak terima.
- Jika sudah Allah yang tidak terima, maka tunggulah kehancuranmu.
- Kita itu patut menjadi saksi akan kebaikan orang lain, bukan sebaliknya.
- Ilmu itu warisan para nabi, sedangkan kekayaan adalah warisan qarun, fir'aun dan haman
- kita itu tidak bisa benci orang sebenci - bencinya. karena ada salah satu paham yang tidak kita sepakati. karena disisi lain pasti ada yang membuat kita sepaham dengan orang tersebut
- sumber kebenaran itu tunggal (Allah)
- Jangan pernah menjadi Tuhan atas do'a - do'amu